Perhelatan menarik tersaji dilombanya Masterpiece Arena khusus Bursa,Minggu(19/03) dilapangan Samsat BSD- Tangerang, dimana burung-burung murai terbaik unjuk kebolehan disana, delapan kelas yang dijadwalkan tersaji dengan sangat menarik.Kelas perdana tak lain MB Warior-A beberapa burung ternama turun dikelas itu ,salah satunya Pangeran Muda, burung sarat prestasi besutannya Mr Tanto dari Ningrat SF.
Menghadapi lawan gahar bukanlah hal mudah, semua burung yang turun mengincar podium pertama hingga mampu bermain maksimal dikelas tersebut. Begitupun dengan Pangeran Muda, sejak digantang sudah tancap gas, gaya yang menawan jadi sorotan para juri terlebih lagu yang dikeluarkan terbilang berkelas, kasar-kasar dan menekan.
Tak heran, para juri terpikat dan terus memantaunya, burung besutan pemain kawakan ini terus tampilkan aksi terbaik hingga para juri dan peserta mengaguminya.Kinerja PM terlihat semakin stabil, awal hingga laga berakhir burung andalan Ningrat Sf ini tampak menonjol.Akhirnya para juri memilihnya sebagai juara pertama dengan memberikan koncer merah kepadanya secara mutlak.
Mr Tanto yang meilhat dari kursi peserta merasa bangga akan kinerja dan kualitas suara yang dipamerkan siang itu oleh Pangeran Muda,iapun berucap syukur atas kemenangan tersebut Kendati ini bukan kemenangan yang pertama tetapi ini terasa special, melihat pesaing yang turun burung kenamaan semua
Tampil kedua dikelas yang paling gahar tak lain MB Legend -A tiket paling mahal siang itu,Pangeran Muda tak tampil agresif seperti dilaga awal, hingga ia tak keluarkan kemampuannya secara maksimal,dikelas itu ia hanya masuk diurutan lima besar. Pekan depan semua gacoan terbaiknya Ningrat Sf akan Kembali turun dilapangan yang sama dengan title lomba “ Indonesia Muray Championship” Minggu (27/03). Dengan hadiah utama 1 unit mobil,harapannya semoga semua burung andalannya bisa tampil maksimal.(Yan)