Daya tarik lomba Masterpice Arena memang sangat kuat, dari berbagai gelaran yang dihelat selalu saja mendapat dukungan penuh dari kicaumania, baik antar blok bahkan luar pulau.Seperti pada lomba ” Masterpiece Award 2024” dukungan mengalir dari para kicaumnia. Maklum, hadiah yang ditawarkan terbilang besar juga trophy yang diberikan merupakan trophy exclusive yang sangat didambakan para peserta
Hal ini diarasakan betul oleh mr Susanto, pemain lawas sarat penglaaman asal Bandung, siang itu ia menurukan burung muda bernama Volank, turun didua kelas berbeda yang harus berhadapan dengan burung-burung muda berbakat berprestasi. Kendati baru turun perdana diMP Arena, sang pemilik tak gentar palagi takut.
Turun pertama dikelas MB muda Road Show D’Acar, Volank langsung agresif dengan pamer lagu tembakan yang keras, kasar dan menekan, para juri terus memantaunya. menghadapi lawan berat, Volank harus tampil unggul. Dari awal hingga akhir laga, tampil hebat, membuatnya meraih juara tiga.
Tak kalah serunya dilaga kedua dikelas MB Road show Milenium, lawan yang dihadapi makin cadas, Volank harus maksimal kalau ingin nambah trophy juara. Rupanya keinginan sang pemilik terlaksana. Ia tampil menggila, pamer lagu tembakan yang keras dan panjang-panjang dengan speed rapat.Kinerja tuntas lagu tembakan variatif plus gaya tempur yang mewah membuatnya didaulat sebagai juara kedua. Laga perdana diMasterpiece Arena barometernya burung-burung kualitas , Voalnk kebanggaan Marakesh Sf ini mampu bawa dua trophy ekslusif sebagai juara kedua dan ketiga.(Yanyan)