Gelaran burung berkicau dengan tajuk “ Kapolres Tangsel “ Masterpiece Arena “ Minggu (3/07) Samsat BSD jadi terbaik untuk burung Hwamei Warrior, turun digantangan no 14, terlihat tampil unggul dan rapi dari awal hingga akhir laga. Materi yang mewah lagu tonjolan istimewa dibawakan dengan speed rapat membuatnya jadi tontonan.
Keindahan aksinya tertangkap salah satu pemain besar tanah air yang langsung memuji hingga menawarnya. Namun sang penilik Mr Erman Liu belum mau melepasnya. Bersaing diantara 25 burung hwamei terbaik dikelas Hwamei AKP-A, Warrior sangat menonjol, sayang burung yang sudah mengoleksi banyak prestasi ini masuk tiga besar.
Pada kelas kedua, burung yang hebohkan lomba Pasmod Garapan Radjawali Mei lalu itu, turun dikelas AKP B, yang Kembali harus berhadapan dengan para juara kelas pertama, lagi-lagi aksinya memukau, gaya yang indah irama lagu mewah membuat para juri terpesona. Kali ini Warrior benar-benar tampil mewah, selain kinerja tuntas hingga para juri memberikan 2 koncer merah dan 1 koncer biru.
Poin ketiga koncer tersebut mampu meloloskan sebagai poin terbesar dikelas itu, sayang ada satu burung yang poinnya sama hingga Warrior harus mengikuti tos, untuk memilih juara 1. Dan Warrior kalah tos, hingga harus puas duduk diurutan berikutnya alias sebagai Runner-up. Kendati demikian sang pemilik berjiwa besar dan sangat menerima hasil akhir tersebut.
Tak dipungkiri aksi Warrior digelaran Kapolsek Tangsel sangat memukau dan indah, ini jadi perbincangan hwamei mania. Sebelumnya Warrior kerap menjawara diberbagai lomba yang diselenggarakan diJabodetabek sebut saja, Kombi Jabodetabek, Sumpah Pemuda, Piala Rektor, MBC, Road To Arlon BF, SBK Enterprise, BnR Vaganza, JB Squad Award, Panglima TNI, Road TO B16 Cup, King SF NzR Indonesia, Pasmod Radjawali.
Dari puluhan laga yang dia ikuti diberbagai EO terkemuka Jabar dan Jabodetabek, hasilnya benar-benar membanggakan, mulai juara tiga, dua dan 1. Dari data piagam yang terlihat Warrior banyak koleksi juara pertama dan beberapa kali menang nyeri. Jelas terlihat bagaimana Warrior stabil dan produktif dalam meraih prestasi. Tak berlebihan kalau burung koleksi Erman Liu ini disebut sebagai burung terbaik dikelasnya saat ini. Tentu hasil kemaren diKapolsek Tangsel menguatkan kalau Warrior burung paling stabil dikelasnya. (Yan)