Gelaran Bogor Sllstar dengan lapangan mewah berteknologi tinggi membuat suasana lombamakin nyaman dan tertib, kepecayaan peserta lebih tinggi lagi karena suasana lapangan terkontrol dan penyelenggarapun makin terbuka, fair play dan menghormat para pesertanya dengan fasilitas yang mewah
Dari gelaran tersebut, Junior tersaring sebagai juara pertama dikelas utama 24G dengan pesaing yang ketat dan gahar, hampir semua burung terbaik saat ini turun dikelas Bogor Allstar dengan harapan jadi yang terbaik dikelas bergengsi itu. Salah satunya Junior, burung muda penuh talenta besutannya Hanny Faroko pemain kawakan pemoles burung-burung lapangan
Sejak digantang, Junior langsung agresif dan gahar, semua lagu kasar-kasar dimuntahkan dengan suara keras dan menekan.Tak heran ia terlihat unggul dan mencolok dan juri terpesona dibuatnya. Kinerja tuntas gaya mewah serta suara yang unggul membuatnya dipilih para juri sebagai juara pertama mengalahkan para pesaingnya yang boleh dibilang terbaik dikelasnya.
Crew Brother Sf berteriak dan langsung naik lapangan dengan mengangkat koncer merah mutlak sebagai bukti kebahagiaan atas kemenangan Junior dilapangan mewah Bogor Allstar.” Besyukur, Junior tampil pada performa terbaiknya hingga ia tampil unggul dan mencolok hingga pesaingnya mengakui keunggulannya” Pungkasnya.(Yanyan)