Gelaran burung berkicau,sarat gengsi dengan persaingan tinggi bertajuk “ Walikota Cup I” Garapannya Ronggolawe Lampung kolaborasi bersama juri Msterpiece Arena, pekan lalu di lapangan lawas Sumur Putri Bandar Lampung, berjalan lancar dan meriah
Banyaknya kelas murai dengan hadiah plus-plus, membuat murai mania trurun dilomba tersebut, tak pelak persaingan diberbagai kelasnya tersaji dengan sengit dan ketat, terlebih dikelas murai batu yang memaankan hampir 15 sesi
Terjadi kejutan dikelas MB 770K dimana burung terbaik turun disni ikut uji nyali, merekla ingin sekali keluar sebagai juara pertamanya. Salah satunya MB Mr Keling, burung debutan sarat kualitas miliknya Mr Ridho dari Galaxi Team
Sejak awal, burung yang moncer sejak lepas pastol ini mampu tampil agresif dan buang-buang lagu yang kasar, panjang-panjang dan menekan, para juri langsung terpukau. Para pesaingnya tentu melakukan perlawanan yang sengit
Para juri dikelas ini terlihat lebih hati-hat,i karena keseruannya melampuai kelas –kelas utama,hingga juri harus extra hati-hati.Aksi Mr Kelling makin satabil dan mapan,lagu tembakan yang variative dan dahsyat mampu menghipnotis lawannya dan mengundang perhatian para juri
Harus diakui kelas ini memang kelas terpanas dilomba Walikota Cup , tetapi para juri harus memutuskan lima terbaik dan Mr Kelling siudah dikunci sebagai favorite juara. Diakhir laga para juri sepakat memberikan koncer merah mutlak, dan burung besutannya Mr Ridho ini terpilih sebagai juara pertama dengan kemenangan mutlak
Crew Galaxy team turun kelapangan merayakan kemenangan besar itu, menurut sang pengawal, Mr Kelling tampil maksimal dan unggul dari para pesaingnya “ Ungkapnya bangga.Memang burung yang dirawat sejak muda utan ini, sudah perlihatkan kualitasnya sejak dari pastol.
Terlebih saat dipegang Mr Ridho prestasinya terus memuncak, dan dilomba inilah, Mr Kelling jadi perbincangan karena kualitasnya yang mewah.Kini Mr Kelling siap menjajal berbagai lomba besar, kemenangan kali ini makin mengukuhkan kalau ia salah satu burung terbaik dikelasnya saat ini (Yanyan)